Memecah ( Split) File dengan Winrar

Mungkin teman-teman pernah mendownload file master maupun sebuah film yang terbagi menjadi beberapa part, yang tentunya hal tersebut dapat memudahkan kita maupun pihak yang mengupload file tersebut, karena file yang sebelumnya berukuran cukup besar bisa kita pecah menjadi bagian yang lebih kecil, sehingga bisa memudahkan dalam proses upload maupun download atau juga saat kita hendak mengirimkan file melalui email tetapi file tersebut cukup besar sehingga tidak dapat ter-attach, salah satu cara yang tepat adalah memecahnya menjadi bagian-bagian yang lebih kecil.
Tetapi tahukah anda memecah file tersebut menjadi beberapa part bisa anda lakukan dengan menggunakan winrar ?
Dengan menggunakan winrar kita bisa memecah (split) file dengan mudah dan cara mengembalikannya pun juga cukup mudah.
Untuk step by step memecah file dengan winrar silahkan lihat penjelasan berikut.

1. Siapkan file yang akan dipecah, kemudian klik kanan pilih Add to Archive

2. Setelah itu pada Split to volumes, bytes isikan ukuran dari masing-masing part, bisa diisi secara manual sesuai keinginan teman-teman semua. Klik OK

3. Gambar hasil arsip file yang telah terbagi menjadi beberapa part.


4. Untuk menjadikan satu file utuh kembali, silahkan kumpulan semua part tadi dalam sebuah folder kemudian klik kanan di salah satu part, pilih Extract Here
Cukup mudah bukan cara memecah file dengan menggunakan winrar, selamat mencoba dan semoga bermanfaat :)

Memecah ( Split) File dengan Winrar Memecah ( Split) File dengan Winrar Reviewed by Admin on 11:52 AM Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.